Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

SAMUEL SEKURITAS: Bursa AS Memerah, IHSG Terkoreksi

Samuel Sekuritas Indonesia memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan Rabu (12/10/2016) berpotensi terkoreksi.

Bisnis.com, JAKARTA— Samuel Sekuritas Indonesia memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan Rabu (12/10/2016) berpotensi terkoreksi.

Riset Samuel Sekuritas memaparkan mayoritas bursa AS ditutup melemah setelah rilisnya laporan keuangan Alcoa kuartal III/2016 yang di bawah ekspektasi dan pasar juga masih tertuju terhadap dinamika perubahan pada pemilu AS.

Mayoritas bursa Eropa ditutup melemah, didorong oleh sektor tambang dan energi. Saat ini fokus pasar tertuju pada kekhawatiran mengenai ekonomi AS serta tingginya probabilitas kenaikan suku bunga The Fed pada Desember 2016 mencapai 68%. Harga minyak mentah tergelincir kembali setelah Rusia dalam kesepakatan OPEC menyatakan tidak akan memangkas produksinya.

Bursa regional Asia dibuka mixed dengan kecendrungan melemah. “IHSG hari ini kami perkirakan tidak mampu melanjutkan pengutannya, menyusul pelemahan yang terjadi pada mayoritas bursa global serta pelemahan harga minyak. Rupiah hari ini dibuka menguat tipis namun tekanan pelemahan Rupiah masih terlihat,” katanya dalam riset.

Highlights

  • SILO : Tetapkan right issue Rp9.000/saham
  • JSMR : Siapkan obligasi Rp 8 triliun
  • WINS : Siap jual 15 kapal
  • SMGR : Tunggu amar putusan MA terkait pabrik di Rembang
  • SUGI : Jajaran direksi diberhentikan
  • SRIL : Membutuhkan serat rayon
  • Automotive: Penjualan 4W 9M16 tumbuh 2.4%YoY
  • Telekomunikasi: Samsung matikan Galaxy Note 7
  • Telekomunikasi: Presiden diminta tolak revisi 2 PP
  • Utilities: Pemerintah buka opsi impor gas
  • Toll Road: BPJT mengusulkan 25 ruas jalan tol untuk masuk daftar Proyek Strategis Nasional

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Riendy Astria

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper