Bisnis.com, JAKARTA— Sinarmas Sekuritas memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan Selasa (16/8/2016) bakal bergerak mixed.
Riset Sinarmas Sekuritas memaparkan IHSG diprediksi akan bergerak mixed hari ini. Bursa saham Amerika Serikat ditutup positif didukung saham-saham energi mengikuti rally nya harga minyak.
Sementara dari dalam negeri, adanya tren pelemahan ekspor dari data BPS diperkirakan masih berpotensi memberikan sentimen negatif pada indeks. Selain itu, pasar juga direkomendasi untuk tetap waspada akan kelanjutan profit taking seiring dengan level IHSG.
Namun, adanya wacana pemangkasan tarif pajak penghasilan (PPh) badan dari 25% ke 17% diproyeksikan dapat berdampak positif pada kinerja emiten di bursa. “Secara teknikal indeks diprediksi bergerak di kisaran 5.280 – 5.380,” papar riset tersebut, Selasa (16/8/2016).
Sejumlah saham yang direkomendasikan beli a.l: AALI, BBNI, BMRI, dan ICBP.