Bisnis.com, JAKARTA--Saham emiten tambang melambung. Lonjakan Indeks harga saham gabungan 17,99% mampu dilampaui oleh saham-saham yang tergabung dalam Indeks Bisnis27 sebesar 20,24%.
Data PT Bursa Efek Indonesia, hingga perdagangan Kamis (11/8/2016), Indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup menguat 17,99% ke level 5.419,09 year to date. Kemarin, IHSG melemah tipis 0,09% sebesar 4,86 poin dari hari sebelumnya 5.423,94.
Penguatan IHSG sepanjang tahun berjalan, berhasil dikalahkan oleh Indeks Bisnis27 yang menguat 20,24% ke level 479,99. Sebanyak 27 saham yang tergabung dalam Indeks Bisnis27 mayoritas meroket.
Indeks Bisnis-27 merupakan indeks saham 27 emiten yang mendapatkan fasilitas PT Bursa Efek Indonesia untuk dicatatkan dalam perdagangan online melalui sistem Jakarta automatic trading system (JATS). Saham yang masuk ke dalam indeks ini dipilih berdasarkan kriteria fundamental, likuiditas transaksi dan akuntabilitas.
Diperkirakan, Indeks Bisnis27 masih akan melonjak hingga akhir tahun seiring dengan membanjirnya likuiditas di pasar modal. Kinerja emiten yang ada di dalam Indeks Bisnis27 juga positif seiring dengan membaiknya pertumbuhan ekonomi kuartal II/2016.
Bila dirinci, saham-saham pertambangan di dalam Indeks Bisnis27 menguasai lonjakan seiring dengan tumbuhnya sektor mining di lantai bursa sebesar 47,79% sepanjang tahun berjalan.
Ini Daftar 10 Saham Paling Moncer 2016:
Ticker | Harga (Rp lembar) | Perubahan (%) |
PTBA | 10.000 | 120,99 |
ITMG | 12.300 | 114,85 |
ADRO | 1.085 | 110,68 |
INCO | 2.560 | 56,57 |
INDF | 8.050 | 55,56 |
CPIN | 3.850 | 48,08 |
TLKM | 4.280 | 37,84 |
ASII | 8.125 | 35,42 |
ICBP | 8.725 | 29,50 |
BSDE | 2.330 | 29,44 |
Keterangan: per 11 Agustus 2016
Sumber: Bloomberg, diolah.