Bisnis.com, JAKARTA— Kinerja return reksa dana saham sepanjang tahun ini (per Juni 2016) outperform atau lebih tinggi dibandingkan dengan indeks acuannya, yakni indeks harga saham gabungan (IHSG).
Berdasarkan data PT Infovesta Utama yang dipublikasikan Senin (11/7/2016), return reksa dana saham yang ditunjukkan oleh Infovesta Equity Fund Index pada Januari-Juni 2016 tercatat 9,60%. Sedangkan kinerja IHSG pada periode yang sama adalah sebesar 9,22%.
Adapun, kinera return reksa dana campuran pada periode yang sama tercatat 9,08% dan reksa dana pendapatan tetap sebesar 7,78%.
Indeks | Ytd 30 Juni 2016 (%) |
Infovesta equity fund index | 9,60 |
Infovesta balanced fund index | 9,08 |
Infovesta fixed income index | 7,78 |
IHSG | 9,22 |
Infovesta government bond index | 8,32 |
Infovesta corporate bond index | 5,24 |
Sumber: Infovesta