Bisnis.com, JAKARTA— Pemerintah memenangkan senilai Rp5,01 triliun dari Rp7,80 triliun penawaran yang masuk dalam lelang 5 seri surat berharga syariah negara (SBSN) atau sukuk yang diselenggarakan 28 Juni 2016. Adapun, seri PBS009 paling diminati.
Keterangan resmi Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan menyatakan dalam lelang 5 seri sukuk, yakni seri SPN-S 29122016 (New Issuance), PBS006 (Reopening), PBS009 (Reopening), PBS011 (Reopening) dan PBS012 (Reopening) pada Selasa, 28 Juni 2016 pemerintah memenangkan Rp5,01 triliun atau lebih tinggi dari target indikatif Rp4 triliun.
Adapun, seri PBS009 paling banyak diminati dengan penawaran yang masuk mencapai Rp2,44 triliun dengan kisaran penawaran yield yang masuk antara 7,31%-7,56%. Diikuti oleh seri PBS012 dengan penawaran yang masuk sekitar Rp2,13 triliun.
Berikut perinciannya seri sukuk yang dilelang kemarin:
- Surat Perbendaharaan Negara seri SPN-S 29122016 (Diskonto; 29 Desember 2016);
- Project Based Sukuk seri PBS006 (8,25000%; 15 September 2020);
- Project Based Sukuk seri PBS009 (7,75000%; 25 Januari 2018);
- Project Based Sukuk seri PBS011 (8,75000%; 15 Agustus 2023);dan
- Project Based Sukuk seri PBS012 (8,87500%; 15 November 2031).