Bisnis.com, JAKARTA— PT Erajaya Swasembada Tbk. (ERAA) siap membagikan dividen tunai senilai Rp20 per saham.
Dalam keterbukaan informasi yang dipublikasikan Senin (13/6/2016), hasil rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) memutuskan untuk dilakukan pembayaran dividen tunai dari laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk perseroan senilai Rp58 miliar atau Rp20 per saham yang akan dibagikan kepada 2,9 miliar saham perseroan.
Jadwal pembagian dividen tunai:
Akhir Periode Perdagangan Saham dengan Hak Dividen (Cum Dividen)
- · Pasar Reguler dan Negoisasi pada 16 Juni 2016
- · Pasar Tunai pada 21 Juni 2016
Awal Periode Perdagangan Saham Tanpa Hak Dividen (Ex Dividen)
- · Pasar Reguler dan Negoisasi pada 17 Juni 2016
- · Pasar Tunai pada 22 Juni 2016
Tanggal Daftar Pemegang Saham yang Berhak menerima dividen (Recording Date) pada 21 Juni 2016
Tanggal Pembayaran Dividen Tunai Tahun Buku 2015 pada 1 Juli 2016