Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BURSA CHINA 12 MEI: Melemah Signifikan Jelang Rilis Data Ekonomi

Bursa saham China melemah pada awal perdagangan hari ini, Kamis (12/5/2016), jelang rilis sejumlah data ekonomi.Berdasarkan data Bloomberg, indeks Shanghai Composite terpantau turun signifikan 1,12% atau 31,8 poin ke level 2.805,23 setelah dibuka terkoreksi ke level 2.812,11.
Bursa China./Bloomberg
Bursa China./Bloomberg

Bisnis.com, JAKARTA – Bursa saham China melemah pada awal perdagangan hari ini, Kamis (12/5/2016), jelang rilis sejumlah data ekonomi.

Berdasarkan data Bloomberg, indeks Shanghai Composite terpantau turun signifikan 1,12% atau 31,8 poin ke level 2.805,23 setelah dibuka terkoreksi ke level 2.812,11.

Pada perdagangan Selasa (10/5/2016), indeks Shanghai Composite berhasil ditutup menguat walau tipis sebesar 0,02% ke angka 2.832,59.

Dari 1.136 saham yang terdaftar, 87 diantaranya menguat, 950 melemah, sedangkan 99 saham bergerak stagnan.

Steven Leung, Direktur Eksekutif Penjualan Institusional UOB-KayHian, mengatakan tampaknya perekonomian akan tetap berada pada level rendah dalam waktu yang lama dan investor tidak yakin akan potensi adanya stimulus lanjutan.

“Pasar mulai nervous mengenai situasi pasar utang di China,” ujarnya seperti dikutip Bloomberg, Kamis (12/5/2016).

Sementara itu, indeks CSI 300 di Shenzen yang berisi saham-saham bluechips hari ini juga bergerak  melemah 0,59% ke level 3.064,53.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper