Bisnis.com, JAKARTA- Bursa Eropa melemah pada penutupann perdagangan Jumat (6/5/2016), setelah rilis data tenaga kerja Amerika Serikat yang berada di bawah ekspektasi.
Indeks bursa Eropa terutama tertekan pelemahan saham komoditas, seperti dikutip dari cnbc.com, Sabtu (7/5/2016).
Indeks Stoxx 600 Eropa melemah 0,3%, dan mayoritas sektor di wilayah negatif.
Seperti diketahui data tenaga kerja AS menunjukkan pengusaha di AS menambah 160.000 pekerja untuk gaji bulan April, lebih rendah dari perkiraan survei Bloomberg yang berada di angka 200.000.
Investor menilai data tenaga kerja menajdi dasar untuk menjelaskan pertumbuhan ekonomi AS, dan menjadi pertimbangan naik tidaknya suku bunga bank sentral