Bisnis.com, JAKARTA- Asjaya Indosurya Securities memprediksi indeks harga saham gabungan pada perdagangan hari ini, Senin (11/4/2016) bergerak di kisaran 4.811– 4.909.
Kepala Riset Asjaya Indosurya Securities William Surya Wijaya mengatakan pasca rilis data perekonomian cadangan devisa menjelang akhir pekan, terlihat semakin menunjukkan kondisi perekonomian dalam negeri yang cenderung stabil.
“Pola pergerakan IHSG masih terlihat cenderung penuh tekanan, support 4.811 masih terlihat akan diuji,” kata William dalam risetnya.
Dikemukakan pelemahan di akhir pekan hanya bersifat konsolidasi wajar, dan dapat dimanfaatkan sebagai momentum untuk melakukan akumulasi pembelian.
William mengatakan kondisi penurunan harga BBM akan turut mendorong sektor riil semakin bergerak, sehingga dapat mempercepat laju pertumbuhan perekonomian.
”Hal ini tentunya akan semakin mempercantik kondisi perekonomian kita, yang tentunya akan dapat mendorong kenaikan lebih tinggi dari IHSG,” kata Willliam.
Level resisten berada pada 4.909, namun harga komoditas minyak yang masih cenderung fluktuatif, masih tetap akan cukup memberikan pengaruh terhadap pergerakan IHSG.
“Hari in IHSG berpotensi menguat,” kata William.
Asjaya Indosurya Securities mengemukkan menu saham pada perdagangan hari ini adalah CTRA, JSMR, BBCA, INDF, HMSP, KLBF, ADHI, SMCB, LSIP,
TLKM.