JAKARTA - Kurs rupiah menembus Rp13.200 per dolar AS berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor).
Data yang diterbitkan BI pada pagi ini menempatkan Jisdor pada Rp13.200 per dolar AS, terapresiasi 76 poin atau 0,57% dari Rp13.276 pada 31 Maret 2016.
Sementara itu, berdasarkan data Bloomberg Dollar Index, rupiah menguat 0,34% ke level Rp13.194 pada pukul 10.02 WIB di pasar spot.
“Rupiah berpeluang melanjutkan penguatannya pada perdagangan hari ini,” kata Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta dalam risetnya yang diterima hari ini, Jumat (1/4/2016).
Selain euforia pemangkasan harga BBM premium dan solar, tambahnya, naiknya harga komoditas menjadi katalis positif bagi rupiah.
Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor/Rupiah)
1 April | 13.200 |
31 Maret | 13.276 |
30 Maret | 13.359 |
29 Maret | 13.363 |
28 Maret | 13.323 |
Sumber: Bank Indonesia