Bisnis.com, JAKARTA- NH Korindo Securities Indonesia mengemukakan laju obligasi pada perdagangan pekan ini akan bergerak di rentang ±10 hingga 25 bps.
Kepala Riset NHKSI Reza Priyambada mengatakan laju pasar obligasi cenderung melemah sepanjang pekan kemarin, seiring minimnya sentimen positif.
“Pelaku pasar pun menantikan sentimen positif. Dengan asumsi sentimen dan data-data ekonomi di pekan depan dapat direspons positif maka laju pasar obligasi pun dapat kembali bergerak positif,” kata Reza dalam risetnya.
Namun demikian, ujarnya, perlu juga diwaspadai akan adanya potensi pelemahan lanjutan, jika sentimen yang ada kian memburuk.
“Untuk itu, tetap cermati perubahan dan antisipasi sentimen yang ada,” kata Reza.