Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

INDEKS EIDO: Tak Sejalan Dengan Dow Jones, Investor AS Tetap Uber Saham Tambang

Indeks harga saham emiten asal Indonesia yang diperdagangkan di bursa Amerika Serikat I Shares MSCI Indonesia ETF (EIDO) pada perdagangan Senin atau Selasa pagi melemah
Memantau pergerakan bursa./JIBI-Abdullah Azzam
Memantau pergerakan bursa./JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA— Indeks harga saham emiten asal Indonesia yang diperdagangkan di bursa Amerika Serikat I Shares MSCI Indonesia ETF (EIDO) pada perdagangan Senin atau Selasa pagi melemah.

Indeks EIDO pada penutupan perdagangan Senin (7/3/2016) turun 0,55% ke23,69.

Pelemahan EIDO tak sejalan dengan indeks bursa AS.  Dow Jones naik 67,18 poin atau 0,40% ke 17.073,95. Sementara itu indeks S&P500 di bursa AS bergerak menguat 1,77 poin atau 0,09% ke 2.001,76.

Gerak saham di bursa AS bervariasi pada Senin  di tengah melonjaknya harga minyak, karena investor mencoba untuk mengunci keuntungan setelah menguat selama 3 pekan.

Harga minyak terus menguat pada Senin. Minyak mentah Brent menetap di atas US$40 per barel, setelah data menunjukkan produsen minyak memotong produksi saat harga rendah.

Sementara itu, dengan tidak adanya data ekonomi utama yang keluar pada Senin, investor masih mencerna laporan ketenagakerjaan Jumat.

Para analis mengatakan data ketenagakerjaan positif menunjukkan pemulihan moderat dalam ekonomi AS, dan menciptakan kondisi untuk Federal Reserve (bank sentral AS) secara bertahap menaikkan suku bunganya tahun ini.

 

Saham penekan indeks berdasarkan %:

 

TELE

-7,05%

BMTR

-4,66% 

MYRX

-4,22% 

MLPL

-3,76%

 

 Saham pendorong indeks berdasarkan %:

 

PTBA

+11,64%

ADRO

+9,56% 

VIVA

+6,35% 

ITMG

+6,02%

 

 

Sumber: Bloomberg, 2016

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper