Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BURSA AS Melemah, Penurunan Saham Apple Menutupi Penguatan Sektor Komoditas

Bursa AS melemah untuk hari ketiga seiring saham Apple Inc mencetak pelemahan di tengah saham-saham teknologi, menutupi rebound-nya saham-saham sektor komoditas.
Ilustrasi/Bloomberg
Ilustrasi/Bloomberg

Bisnis.com, JAKARTA-- Bursa AS melemah untuk hari ketiga seiring saham Apple Inc mencetak pelemahan di tengah saham-saham teknologi, menutupi rebound-nya saham-saham sektor komoditas.

Indeks Standard & Poor’s 500 turun 0,8% ke level 2.04,62 pada penutupan perdagangan Rabu (9/12/2015), setelah menguat 0,8%.

Adapun Dow Jones Industrial Average melemah 75,7 poin atau 0,4% ke level 17.492,3 dan Nasdaq Composite Index turun 1,5%.

"Secara umum pasar akan mengikuti pergerakan komoditas, terutama minyak. Saat ini pasar sedang berjuang mencari petunjuk menjelang rapat The Fed," ujar Walter Todd, Chief Investment Officer Greenwood Capital Associates, seperti dikutip dari Bloomberg, Kamis (10/12/2015).

Saham Apple turun 2,2% tertajam lebih dari tiga pekan, Costco Wholesale Corp turun 5,4%. Saham-saham raw material menguat didorong penguatan saham Dow Chemical Co dan DuPont Co.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Bloomberg

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper