Bisnis.com, JAKARTA— Indeks bursa Eropa melemah pada awal perdagangan Rabu (21/10/2015) tertekan pelemahan saham emiten tambang.
Indeks STOXX Europe 600 dibuka melemah tipis 0,03% atau turun 0,12 poin ke level 362,55. STOXX kemudian terus merosot dan telah tertekan 0,60% atau 2,19 poin ke level 360,48 pada pukul 15.07 WIB.
Indeks sektor pertambangan merosot paling tajam, melemah 2,04% terseret harga minyak mentah yang semakin mendekati level US$45/barel. Saham Rio Tinto turun 1,92%, BHP Billiton turun 1,42%, sedangkan Glencore melemah 3%.
Harga minyak tertekan hingga level US$45,79/barel menjelang rilis data stok minyak mentah di Amerika Serikat. Survei Bloomberg meramalkan stok minyak mentah naik 3,75 juta barel pada akhir pekan lalu.
Saham-saham di bursa Benua Biru tertekan sejak rilis laporan kondisi perbankan oleh European Central Bank yang menunjukkan mayoritas bank di Eropa melonggarkan syarat kredit. Pelonggaran tersebut mengikis harapan tambahan stimulus moneter tambahan dari ECB.
Pergerakan Indeks STOXX Europe 600
Tanggal
| Level | Perubahan |
21/10/2015 (15.07 WIB) | 360,48 | -0,60% |
20/10/2015 | 362,67 | -0,43% |
19/10/2015 | 364,25 | +0,54% |
16/10/2015 | 363,13 | +0,59% |
15/10/2015 | 360,99 | +1,46% |
Sumber: Bloomberg