Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Laba KSEI Naik 45,8 Persen, Jadi Rp212,8 Miliar

PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) meraup laba bersih Rp212,8 miliar pada tahun lalu, naik 45,8% dari tahun sebelumnya Rp145,9 miliar.
Iustrasi Rupiah/JIBI-Rahmatullah
Iustrasi Rupiah/JIBI-Rahmatullah

Bisnis.com, JAKARTA - PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) meraup laba bersih Rp212,8 miliar pada tahun lalu, naik 45,8% dari tahun sebelumnya Rp145,9 miliar.

Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasikan perseroan, Rabu 925/3/2015), disebutkan total pendapatan mencapai Rp461,75 miliar, naik dari tahun sebelumnya Rp366,61 miliar.

Pendapatan usaha KSEI justru turun menjadi Rp308,65 miliar dari sebelumnya Rp309,8 miliar. Sebaliknya, beban usaha naik menjadi Rp218,55 miliar dari Rp187,15 miliar.

Laba usaha yang diraup KSEI meningkat tajam menjadi Rp243,2 miliar pada tahun lalu, dari tahun sebelumnya Rp179,54 miliar. Laba komprehensif tahun berjalan mencapai Rp222,74 miliar dari tahun sebelumnya Rp126,23 miliar.

Hingga 31 Desember 2014, total aset KSEI meningkat menjadi Rp1,25 triliun dari tahun sebelumnya Rp1,03 triliun. Liabilitas mencapai Rp100 miliar dari Rp106 miliar dan ekuitas Rp1,15 triliun dari Rp930,6 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Sukirno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper