Bisnis.com, JAKARTA— Bursa negara berkembang mencetak pelemahan mingguan terbesar sepanjang tahun ini seiring investor mempertimbangkan waktu peningkatan suku bunga AS.
Indeks MSCI Emerging Markets turun 0,9% ke level 939,56 pada perdagangan Jumat (13/3/2015).
“Tekanan meningkat sebelum kenaikan suku bunga AS, dan kita akan melihat volatilitas selanjutnya,” ujar William Jackson, Economist Capital Economics Ltd, seperti dikutip Bloomberg.
Saham United Co turun ke level terendah pada 2015. Indeks Ibovespa turun untuk hari kedua.