Bisnis.com, JAKARTA – Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS melemah pada akhir perdagangan Selasa (23/12/2014), menghentikan reli positif selama empat hari sebelumnya.
Berdasarkan data Bloomberg Dollar Index, rupiah terdepresiasi 0,18% ke Rp12.463/US$ pada pukul 15.59 WIB. Sepanjang hari ini, rupiah bergerak di kisaran Rp12.447-Rp12.519/US$.
Berdasarkan Bloomberg Dollar Index pada hari ini, Senin (22/12/2014) rupiah dibuka rupiah dibuka melemah 0,13% ke Rp12.458/US$. Jelang penutupan, pada pukul 15.02 WIB, rupiah tercatat melemah 0,18% ke level Rp12.463/US$.
Pergerakan Rupiah/US$
Tanggal | Rp/US$ |
23/12 | 12.463 |
22/12 | 12.441 |
19/12 | 12.487 |
18/12 | 12.563 |
17/12 | 12.667 |
Sumber: Bloomberg