Bisnis.com, JAKARTA — Bursa Asia melemah untuk hari ketiga dan indeks berjangka AS melemah seiring dengan kelanjutan penurunan harga minyak.
Indeks MSCI Asia Pacific turun 0,3% ke level 140,25 pada perdagangan Senin (1/12/2014) pukul 09.01 waktu Tokyo atau pukul 07.01 WIB.
“Investor akan fokus terhadap harga minyak dalam beberapa hari kedepan,” ujar Ric Spooner, Chief Market Analyst CMC Markets Australia, seperti dikutip Bloomberg, Senin (1/12/2014).
Indeks Australia S&P/ASX 200 turun 0,8%, indeks Korea Kospi turun 0,6%, indeks Jepang Topix naik 0,4%, indeks Selandia Baru NZX 50 naik 0,1%.