Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Anak Usaha Ancora Peroleh Pinjaman Bank US$43 Juta

Anak perusahaan PT Ancora Indonesia Resources Tbk., PT Bormindo Nusantara, mendapat fasilitas pinjaman senilai US$43 juta dari Standard Chartered Bank.
Total pinjaman yang ditandatangai kemarin itu melebihi 50% dari ekuitas perseroan. /Bisnis.com
Total pinjaman yang ditandatangai kemarin itu melebihi 50% dari ekuitas perseroan. /Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Anak perusahaan PT Ancora Indonesia Resources Tbk., PT Bormindo Nusantara, mendapat fasilitas pinjaman senilai US$43 juta dari Standard Chartered Bank.

Berdasarkan keterangan perseroan dalam keterbukaan informasi PT Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (17/11), dana tersebut akan diperoleh melalui Standard Chartered Bank Dubai International Financial Centre Branch dan Standard Chartered Bank Jakarta Branch.

Adapun penggunaan dana pinjaman dari SCB [Standard Chartered Bank] tersebut adalah sebesar US$27 juta untuk membiayai kembali (refinancing) pinjaman PT Bormindo Nusantara sebelumnya dari PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. dan PT Bank Syariah Mandiri, ungkap direksi perseroan.

Sementara itu, sisanya senilai US$6 juta akan dipakai untuk modal kerja dan US$10 juta untuk fasilitas bank garansi.

Adapun total pinjaman yang ditandatangai kemarin itu melebihi 50% dari ekuitas perseroan secara konsolidasi dan didapatkan langsung dari bank, sehingga digolongkan sebagai transaksi material yang dikecualikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Lucky Leonard
Editor : Fatkhul Maskur

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper