Bisnis.com, NEW YORK - Bursa saham Amerika Serikat jatuh setelah saham-saham di sektor industri berguguran. Selain itu, pasar tengah fokus menunggu keputusan kebijakan The Fed dan laporan pertumbuhan ekonomi.
Penurunan saham industri dipimpin oleh saham Cummins Inc. yang ambruk hingga 3,3%. Sementara itu, saham AcelRx Pharmaceuticals Inc. terperosok hingga 36%, setelah gagal memenangkan persetujuan obat nyeri Zalviso dari Food and Drug Administration.
Indeks The Standard & Poor 500 turun 0,3% menjadi 1.972,18 pada pukul 09.55 waktu New York, sedangkan indeks Dow Jones Industrial Average turun 57,36 poin atau 0,3% menjadi 16.903,21.
The S & P 500 ditutup sedikit berubah pada pekan lalu karena para investor menimbang pendapatan perusahaan. Indeks tersebut kemudian ditutup 0,5% di bawah level tertinggi sepanjang waktu 1.987,98 pada 24 Juli 2014.
Sementara itu, Bank Sentral AS akan mengumumkan keputusan kebijakan berikutnya setelah pertemuan dua hari pada 30 Juli.
Di sisi lain, investor juga akan mendapatkan laporan pertumbuhan kuartal kedua pada hari yang sama.