Bisnis.com, JAKARTA — Bursa negara berkembang naik untuk hari kedua seiring perusahaan Brasil berspekulasi pemerintahan baru akan mendorong pertumbuhan ekonomi.
Indeks MSCI Emerging Markets naik kurang dari 0,1% ke level 1.063,79.
“Investor mencoba membentuk harga seiring adanya perubahan pemerintahan,” ujar Otavio Vieira, Hedge Fund Fides Asset Management, seperti dikutip Bloomberg, Selasa (22/7/2014).
Indeks Brasil Ibovespa naik ke level tertinggi dalam 4 bulan. Indeks harga saham gabungan (IHSG) menguat untuk hari kedua. Sementara itu indeks Rusia Micex turun paling tajam sejak Maret, Shanghai Composite Index juga melemah. iShares MSCI Emerging Markets ETF naik 0,3% ke level US$44,31.