Bisnis.com, JAKARTA— Samuel Sekuritas Indonesia memperkirakan pada hari ini, Senin (21/7/2014) cenderung melemah.
“Hari ini fluktuasi rupiah masih akan tinggi dengan kecenderungan pelemahan,” kata Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta dalam risetnya yang diterima hari ini, Senin (21/7/2014).
Namun pasar juga tengah menanti hasil resmi Pilpres 2014 yang akan diumumkan Komisi Pemilihan Umum.
Rangga mengatakan pengumuman final Pilpres pada Selasa (21/7/2014) ditunggu. Investor mulai beralih untuk sepenuhnya fokus terhadap hasil resmi yang dikeluarkan Komisi Pemilihan Umum.
“Jika pemenang pilpres tidak berbeda dengan harapan kebanyakan investor, rupiah diperkirakan menguat tajam. Paling tidak untuk jangka pendek,” kata Rangga.