Bisnis.com, JAKARTA – Indeks acuan bursa Asia Tenggara bergerak cenderung melemah pada pertengahan perdagangan Jumat (18/7/2014), di mana Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Jakarta mencatatkan kinerja terbaik.
Berdasarkan data Bloomberg yang dihimpun Bisnis, dari enam indeks yang dipantau, dua di antaranya menguat, sedangkan sisanya melemah. IHSG menguat paling tinggi, yakni sebesar 0,37%, sedangkan Vietnam Ho Chi Minh Index naik 0,28%.
Sementara itu, KLC Index di Kuala Lumpur, Malaysia melemah paling tajam, yakni sebesar 0,45%.
SET Index di Bangkok turun 0,36%, dan PSE Index di Manila, Filipina terkoreksi 0,32%.
Kinerja Bursa Saham Asia Tenggara
Kota | 18/7/2014 | Perubahan | Pukul (WIB) |
Jakarta | 5.089,89 | +0,37% | 11.30 |
Ho Chi Minh | 592,01 | +0,28% | 11.32 |
Singapura | 3.302,32 | -0,14% | 12.45 |
Manila | 6.845,14 | -0,32% | 13.00 |
Bangkok | 1.530,11 | -0,36% | 12.29 |
Kuala Lumpur | 1.874,74 | -0,45% | 12.45 |
Sumber: Bloomberg, 2014