Bisnis.com, JAKARTA— Bursa Asia melemah setelah indeks acuan regional mencetak kenaikan mingguan kelima di tengah konflik di Irak.
Indeks MSCI Asia Pacific turun 0,2% ke level 143,84 pada perdagangan Senin (16/6/2014) pukul 14.21 waktu Hong Kong atau pukul 13.21 WIB.
“Pasar bereaksi atas pergerakan harga minyak dan harga logam mulia. Beberapa menjual saham dan pindah ke obligasi,” ujar Toby Lawson, Head of Futures, Options and Cash Equities Trading for Asia Pacific Newedge Group SA, seperti dikutip Bloomberg, Senin (16/6/2014).
Saham Korean Air Lines Co turun 2,2%, Panasonic Corp memimpin pelemahan di sektor konsumer. Sementara itu saham Echo Entertainment Group Ltd naik 7,6%.
Indeks Jepang Topix turun 0,8%, indeks Singapura Straits Times turun 0,1%, indeks Australia S&P/ASX 200, indeks Taiwan Taiex, dan indeks Korea Selatan Kospi seluruhnya naik 0,1%.
Selanjutnya indeks Hong Kong Hang Seng sedikit berubah, China’s Shanghai Composite Index naik 0,7%, indeks India BSE S&P Sensex turun 0,2%, dan indeks Selandia Baru NZX 50 naik 0,2%.