Bisnis.com, JAKARTA—Indeks Topix Jepang pada perdagangan pagi ini, Rabu (7/5/2014) bergerak melemah tajam.
Indeks Tokyo Stock Exchange Tokyo Price Index Topix saat dibuka hari ini anjlok 0,97 % berada di level 1.171,01. Pada Jumat (2/5/2014) Topix ditutup pada level 1.182,48 (menguat 0,02%).
Pada pukul 07.14 WIB atau pukul 09.14 waktu Tokyo, indeks jadi melemah 1,44% ke 1.165,42.
Pelemahan sektor dipimpin oleh elektronik (2,13%, transportasi (1,88%), perbankan (1,94%).
Dari 1.797 saham yang ada, seperti yang ditampilkan data Bloomberg, tercatat 158 saham menguat, 1.486 saham menurun, 153 stagnan.