Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PASAR SUN: Animo Investor Positif, Yield Dipatok Lebih Rendah

Trust Securities mengemukakan pada pekan lalu pemerintah telah melaksanakan lelang pembelian kembali SUN, dengan cara penukaran (debt switch) senilai Rp3,42 triliun
 Ilustrasi/Bisnis
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA- Trust Securities mengemukakan pada pekan lalu pemerintah telah melaksanakan lelang pembelian kembali SUN, dengan cara penukaran (debt switch) senilai Rp3,42 triliun.

Kepala Riset Trust Securities Reza Priyambada mengatakan sementara itu nilai surat utang negara yang ditawarkan peserta lelang mencapai Rp4,89 triliun.

Dia mengatakan lelang tersebut lebih tinggi dari lelang sebelumnya, yang menandakan lelang tersebut mengalami oversubscribe.

“Menggambarkan animo pelaku pasar yang sedang berada dalam kondisi positif, serta  cukup nyaman dengan kondisi pasar dan makro ekonomi Indonesia saat ini yang dinilai stabil. Meski sempat diterpa aksi jual setelah rilis pertemuan (bank sentral AS)the Fed,” kata Reza dalam risetnya.

Reza mengatakan obligasi yang dtukar karena akan jatuh tempo antara lain FR0026 (jatuh tempo Oktober 2014), ditukar dengan FR0068 dan FR0070 yang masing-masing jatuh tempo 2034 dan 2024.

FR0028 yang masih jatuh tempo Juli 2017 ditukarkan dengan FR0068, FR0069, FR0070, dan FR0071 yang jatuh tempo 2034, 2019, 2024, dan 2029.

“Dengan respons positif pelaku pasar, maka yield yang diminta pun masih lebih rendah dari lelang sebelumnya,” kata Reza.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper