Bisnis.com, JAKARTA - Pada perdagangan hari ini, indeks diperkirakan bergerak mixed menguat pada level 4.710-4.750. Saham yang dapat diperhatikan antara lain WIKA, GGRM, UNVR, dan KLBF.
Pergerakan indeks hari ini diperkirakan menguat, setelah IMF merevisi naik pertumbuhan PDB Indonesia tahun ini.
Sementara itu, dengan naiknya consumer confidence di Amerika Serikat yang di atas estimasi, mencerminkan bahwa ekonomi AS mulai pulih dari perlambatan yang terjadi dikarenakan musim dingin.
Kami perkirakan data ekonomi AS ke depan akan membaik, dimulai dari data durable goods orders yang dirilis Rabu malam.