Bisnis.com, JAKARTA – Bursa saham Hong Kong ditutup rebound pada perdagangan Rabu (26/2/2014).
Hong Kong Hang Seng Index hari ini ditutup pada level 22.437,44 atau naik 0,54% dibandingkan penutupan Selasa (25/2/2014), yang terhenti di level 22.317,2. Sepanjang hari ini indeks bergerak di kisaran 22. 258,89 hingga 22.502,96..
Dari 50 saham yang ada, seperti yang ditampilkan Bloomberg, tercatat hanya 32 saham menguat, 16 saham melemah, dan 2 stagnan.
Saham HSBC Holdings Plc menjadi faktor pelemah indeks dengan penurunan sebanyak 0,61%. Demikian juga dengan Industrial & Commercial Bank of China Ltd yang terkoreksi 0,86%. Sementara itu, saham Tencent Holdings Ltd rebound 1,82% dan AIA Group Ltd menguat 1,62%.
Indeks tersebut sejak Selasa (25/2/22014) melemah melemah 0,32% , dan Senin (14/2/2014) melemah 0,8%. Pada Jumat (21/2/2014), Indeks Hang Seng sempat menguat 0,78%. Kamis (20/2/2014), Indeks itu ditutup melemah 1,19% ke level 22.394,08.