Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rp/US$ Bergerak Liar, Ini Kata Analis

Dalam sekejap mata penguatan kur rupiah atas dolar Amerika Serikat yang berlangsung kemarin lenyap seketika pada pergerakannya hari ini, Selasa (26/11/2013)

Bisnis.com, JAKARTA—  Dalam sekejap mata penguatan kurs rupiah atas dolar Amerika Serikat yang berlangsung kemarin lenyap seketika pada pergerakannya hari ini, Selasa (26/11/2013).

Analis dan Periset PT Monex Investindo Futures Zulfirman Basir mengatakan pelemahan tersebut menunjukkan rupiah yang masih rentan pada pelemahan.

“Ini menunjukkan rupiah volatil pada pelemahan,” kata Zulfirman saat dihubungi, Selasa (26/11/2013).

Penguatan rupiah kemarin, ujarnya, menyusul penurunan harga minyak mentah yang signifikan setelah Iran dan negara maju mencapai kesepakatan awal soal program nuklir.

Penurunan harga minyak tersebut diharapkan bisa memperbaiki negara perdagangan Indonesia yang akan dirilis Badan Pusat Statistik (BPS) pada awal Desember 2013.

Di samping itu, ujarnya, rupiah kemarin menguat atas dolar As kemungkinan adanya pelepasan mata uang Amerika Serikat oleh investor, karena rupiah tidak kunjung berada di level Rp1.800 per dolar AS setelah menunggu cukup lama.

Sementara itu pelemahan kurs rupiah atas dolar AS pada pagi ini, ujarnya, karena adanya pernyataan dari bank sentral Eropa (ECB) kemungkinan untuk memangkas suku bunganya yang menyebabkan dolar AS menguat.

Seperti diketahui rupiah terus melemah setelah pembukaan hari ini (26/11/2013), yaitu menjadi Rp11.770 per dolar AS pada pukul 09.17 WIB, dan ke level Rp11.773 pada pukul 09.29 WIB. Melemah lagi menjadi Rp11.783 per dolar AS pada pukul 10.16 WIB.

“Hari ini diperkirakan rupiah bergerak di kisaran Rp11.600-Rp11.800 per dolar AS,” kata Zulfirman.

Pergerakan Rp/US$

WIB

Rp/US$

09.17

11.770

09.29

11.773

10.16

11.783

 


Sumber: Bloomberg Dollar Index, 2013

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper