JAKARTA: Indeks saham berbalik menguat pada sesi kedua dan membukukan penguatan tajam hari ini setelah didorong investor lokal.Ledakan aksi beli investor lokal juga disertai adanya hembusan angin sentimen positif dari Eropa serta adanya rekomendasi 'beli' Morgan Stanley terhadap saham di Thailand dan Indonesia.Data perdagangan menunjukkan indeks harga saham gabungan (IHSG) menguat 78 poin atau 2,12% ke 3.763 setelah bergerak di kisaran 3.624--3.763.Perdagangan hari ini diselamatkan investor lokal, sedangkan investor asing justru menunjukkan aksi jual bersih Rp163,77 miliar dari total transaksi harian Rp4,9 triliun yang terjadi pada 5,7 miliar saham.Semua sektor saham menguat, tetapi sektor terbesar penguatan dan bobotnya terhadap indeks adalah keuangan 9,13%.
Penguatan juga tercermin dari indeks Bisnis-27 sebesar 3,05% ke 330. Sementara itu, nilai tukar rupiah menguat 0,13% ke Rp8.933 setiap dolar AS pada pantauan terakhir pukul 16.30. (Bsi)
Saham pendorong* PT Astra International Tbk 3,78% ke Rp69.000* PT Bank Mandiri Tbk 4,41% ke Rp7.100* PT Bank Rakyat Indonesia Tbk 2,29% ke Rp6.700* PT Bumi Resources Tbk 8,14% ke Rp2.325Saham penahan* PT Dian Swastatika Sentosa Tbk 8,21% ke Rp12.300* PT Bank Internasional Indonesia Tbk 2,33% ke Rp420* PT Global Land Development Tbk 15,71% ke Rp590* PT Indosat Tbk 0,97% ke Rp5.100Update bursa regional* Hang Seng Hong Kong +1,88% ke 19.733* Shanghai China +1,38% ke 2.504* Straits Times Singapura +1,64% ke 2.835* MSCI Asia Apex 50 +0,91% ke 778.* Nikkei Jepang -2,21% ke 8.640* Kospi Korea Selatan -0,61% ke 1.898Update bursa global* Euro Stoxx 50 +1,16% ke 2.285* FTSE 100 terapresiasi 0,48% ke 5.447 (bsi)