Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HARGA JAGUNG Terancam Kondisi Prima Tanaman di AS

Harga jagung kemungkinan belum lepas dari tren pelemahan pada tahun ini setelah kondisi tanaman jagung di Amerika Serikat dalam kondisi terbaik sejak 2010.
Petani mengumpulkan jagung hasil panen, di kecamatan Manggala, Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (10/5/2015)./Antara-Abriawan Abhe
Petani mengumpulkan jagung hasil panen, di kecamatan Manggala, Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (10/5/2015)./Antara-Abriawan Abhe

Bisnis.com, CHICAGO – Harga jagung berpotensi belum lepas dari tren pelemahan pada tahun ini setelah kondisi tanaman jagung di Amerika Serikat dalam kondisi terbaik sejak 2010.

Cuaca hujan dan panas yang bercampur berpeluang meningkatkan produktivitas hasil panen petani di Negeri Paman Sam.

Pada perdagangan hari ini sampai pukul 13:47 WIB, harga jagung berjangka di Chicago Board  of Trade (CBOT) naik 0,35% menjadi US$3,56 per bushel.

Chad Richey, Kepala Cabang MidCo Commodities Inc., mengatakan suhu hangat saat ini setelah hujan yang terjadi beberapa pekan lalu bisa mempercepat panen jagung para petani di Amerika Serikat (AS).

“Saat ini, kondisi tanaman jagung di AS merupakan yang terbaik setelah beberapa tahun sebelumnya kerap ada gangguan,” ujarnya seperti dilansir Bloomberg pada Rabu (27/5/2015).

Harga jagung telah turun sebesar 11% sepanjang tahun ini setelah para  petani jagung di AS mencatatkan peningkatan area tanam. Padahal, pemerintah Negeri Paman Sam sempat memproyeksikan area tanam jagung akan menurun seiring rendahnya  harga. []

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Surya Rianto
Editor : Fatkhul Maskur
Sumber : bloomberg
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper