Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Indeks Bisnis-27 Ditutup Melemah Ikuti Pergerakan IHSG

Indeks Bisnis-27 menutup perdagangan hari ini, Selasa (1/11/2022) di zona merah dengan pelemahan 0,65 persen ke posisi 609,06 seiring IHSG.
Iim Fathimah Timorria
Iim Fathimah Timorria - Bisnis.com 01 November 2022  |  15:20 WIB
Indeks Bisnis-27 Ditutup Melemah Ikuti Pergerakan IHSG
Karyawan melintas di dekat layar pergerakan indeks harga saham gabungan (IHS) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (11/10/2022). Bisnis - Fanny Kusumawardhani

Bisnis.com, JAKARTA — Indeks Bisnis-27 menutup perdagangan hari ini, Selasa (1/11/2022) di zona merah dengan pelemahan 0,65 persen ke posisi 609,06. Pergerakan Indeks Bisnis-27 sejalan dengan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang ditutup melemah ke level 7.052,30.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), indeks hasil kerja sama dengan harian Bisnis Indonesia ini turun 3,97 poin. Indeks bergerak di level terendah 604,17 dan tertinggi 616,74.

Dari 27 konstituen, terdapat 8 saham yang ditutup di zona hijau, 4 saham stagnan, sementara mayoritas 15 saham lainnya parkir di zona merah.

PT Adaro Energy Indonesia Tbk. (ADRO) menjadi saham dengan penurunan terdalam di antara konstituen indeks Bisnis-27 dengan pelemahan 5,78 persen atau 230 poin ke harga 3.750 per saham. Saham PT Bukit Asam Tbk. (PTBA)  menyusul di belakang dengan koreksi 4,09 persen sehingga parkir di 3.750 per saham.

Saham PT Tower Bersama Infrastructure Tbk. (TBIG) terpantau ikut turun dengan koreksi 3,25 persen sehingga mengakhiri perdagangan di 2.380 per saham. Posisi penurunan terdalam selanjutnya ditempati KLBF dan BFIN dengan pelemahan masing-masing 3,17 persen.

Sementara itu, kenaikan saham penghuni Bisnis-27  dipimpin oleh PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk. (CPIN) yang naik 4,93 persen ke 5,850 per saham. Selanjutnya ada saham PT Elang Mahkota Teknologi Tbk. (EMTK) yang naik 4,21 persen ke 1.610.

Saham-saham lain yang juga menguat adalah HEAL, SMGR, dan PWON dengan kenaikan masing-masing sebesar 2,35 persen, 0,94 persen, dan 0,91 persen.

Adapun beberapa saham yang ditutup stagnan adalah BBCA di level 8.800, BBNI di harga 9.400, INDF di 6.450, dan INKP di 9.600. Sementrara itu, IHSG ditutup turun 0,66 persen sehingga parkir di 7.052,30. Pada perdagangan hari ini, IHSG bergerak pada rentang 7.018,55  sampai dengan 7.128,13.

Sebanyak 186 ditutup menguat, 355 saham turun, dan 161 saham mengakhiri perdagangan di posisi yang sama dengan penutupan sehari sebelumnya.

Sejumlah sektor pemberat IHSG adalah energi yang turun 2,97 persen, industri turun 1,19 persen, dan transportasi turun 1,18 persen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

IHSG indeks bisnis27 Indeks BEI ptba
Editor : Pandu Gumilar

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top