Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Vaksinasi Bikin Investor Happy, Wall Street Naik Lagi

Indeks S&P 500 dibuka menguat 0,4 persen pada perdagangan Rabu (30/12/2020). Indeks Dow Jones dan Nasdaq Composite juga naik masing-masing 0,47 persen dan 0,31 persen.
Tanda Wall Street tampak di depan Bursa Efek New York (NYSE) di New York, AS./ Michael Nagle - Bloomberg
Tanda Wall Street tampak di depan Bursa Efek New York (NYSE) di New York, AS./ Michael Nagle - Bloomberg

Bisnis.com, JAKARTA - Bursa saham Amerika Serikat (AS) kembali dibuka menguat menjelang tutup tahun seiring dengan optimisme pelaku pasar terhadap vaksinasi di berbagai negara.

Berdasarkan data Bloomberg, indeks S&P 500 dibuka menguat 0,4 persen pada perdagangan Rabu (30/12/2020) pukul 21.31 WIB atau 09.31 Waktu New York. Indeks Dow Jones dan Nasdaq Composite juga naik masing-masing 0,47 persen dan 0,31 persen.

Saham teknologi menjadi penopang penguatan indeks S&P 500 di tahun ini. Perusahaan perjalanan dan rekreasi juga naik di Eropa setelah Inggris setuju vaksinasi dimulai dengan menyuntikkan vaksin buatan AstraZaneca Plc dan Universitas Oxford.

Transaksi saham menjelang tahun baru memang agak seret. Namun, investor telah mendorong indeks ke valuasi tertinggi tahun ini di tengah ekspektasi distribusi vaksin makin meluas. Tentu saja vaksinasi menjadi pintu bagi pemulihan ekonomi yang pada tahun ini tiarap akibat pandemi.

"Investor terus menimbang antara stimulus dengan kekhawatiran terhadap perkembangan pandemi," tulis Tom Essaye, mantan trader Merrill Lynch yang mendirikan buletin "The Sevens Report", kepada para klien. 

"Pasar secara agresif memperkirakan banyak resolusi positif untuk peristiwa ini [dan lebih banyak lagi] pada tahun 2021," tulisnya seperti dikutip dari Bloomberg.

Dengan tahun yang bergejolak akan segera berakhir, aset berisiko seperti saham, obligasi perusahaan, dan Bitcoin berada pada atau mendekati rekor tertinggi. Indeks MSCI World untuk saham global akan mengakhiri tahun ini dengan kenaikan sekitar 14 persen sejak awal tahun ; atau melonjak 68 persen sejak level terendah pada Maret 2020.

Berikut perkembangan pasar terkini :

Saham

  • Indeks S&P 500 naik 0,4 persen
  • Indeks Stoxx Europe 600 tergelincir 0,1 persen.
  • Indeks Pasar Berkembang MSCI naik 1,3 persen.

Mata Uang

  • Indeks Spot Dolar Bloomberg turun 0,3 persen.
  • Euro naik 0,3 persen menjadi $ 1,2287.
  • Pound Inggris naik 0,6 persen menjadi $ 1,3587.
  • Yen Jepang menguat 0,5 persen menjadi 103,07 per dolar.

Obligasi

  • Imbal hasil obligasi 10-tahun AS sedikit berubah pada 0,94 persen.
  • Imbal hasil obligasi 10-tahun Jerman sedikit berubah di -0,58 persen.
  • Imbal hasil obligasi 10-tahun Inggris sedikit berubah pada 0,21 persen.

Komoditas

  • Minyak mentah West Texas Intermediate turun 0,5 persen menjadi $ 47,74 per barel.
  • Emas menguat 0,2 persen menjadi $ 1.881,14 per ounce.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rivki Maulana
Editor : Rivki Maulana
Sumber : Bloomberg
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper