Bisnis.com, JAKARTA - Institutional Research MNC Sekuritas memprediksi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) cenderung mengalami koreksi pada Kamis (17/12/2020) setelah melambung tinggi pada Rabu (16/12/2020).
Institutional Research MNC Sekuritas dalam laporannya menyampaikan IHSG kembali ditutup menguat 1,8% ke level 6,118 pada perdagangan kemarin (16/12).
IHSG kembali menembus target yang sekuritas di 6,060 untuk membentuk wave [v] dari wave 3, terdapat potensi akan terjadinya overshoot pada pergerakan IHSG ke area 6,150-6,170.
"Akan tetapi kami tetap ingatkan bahwa pergerakan ini merupakan akhir dari wave [v] dari wave 3," imbuhnya.
Hal tersebut berarti, IHSG akan rentan terkoreksi ke area 5,650-5,850, terburuknya apabila IHSG menembus 5,563 maka IHSG akan mengarah ke 5,350-5,500 untuk membentuk wave 4. Level support: 5,910, 5,775, dan level resistan 6,150, 6,200
Institutional Research MNC Sekuritas pun merekomendasikan buy on weakness saham RALS dan WEGE, serta Sell on Strength saham UNTR dan induknya ASII. Berikut ulasannya.
Baca Juga
*RALS - Buy on Weakness* (755)RALS ditutup menguat tipis 0,7% di level 755 pada perdagangan kemarin (16/12). Selama tidak terkoreksi di bawah 720, maka kami memperkirakan pergerakan RALS saat ini sedang berada di akhir wave (ii) dari wave [v] dari wave C. Hal tersebut berarti, koreksi RALS akan cenderung terbatas dan berpeluang menguat untuk membentuk wave (iii) dari wave [v].Buy on Weakness: 730-755Target Price: 850, 900Stoploss: below 720
*WEGE - Buy on Weakness* (258)Kemarin (16/12), WEGE ditutup menguat 2,4% ke level 258. Kami perkirakan saat ini pergerakan WEGE sedang berada di awal wave 5 dari wave (C), sehingga WEGE diperkirakan masih berpeluang melanjutkan penguatannya.Buy on Weakness: 250-258Target Price: 274, 300Stoploss: below 244
*UNTR - Sell on Strength* (27,175)Kemarin (16/12), UNTR bergerak menguat 2,3% dan ditutup di level 27,175. UNTR telah mengenai target yang kami berikan pada rekomendasi tanggal 11/12, dan saat ini posisi UNTR diperkirakan sedang berada pada akhir dari wave [v] dari wave 3. Hal tersebut berarti, penguatan UNTR akan cenderung terbatas dan rentan terkoreksi membentuk wave 4, adapun level koreksi wave 4 berada pada rentang 24,700-25,800. Wave 4 sendiri akan terkonfirmasi bila UNTR terkoreksi agresif ke bawah 25,825.Sell on Strength: 27,200-28,000
*ASII - Sell on Strength* (6,125)Pada perdagangan kemarin (16/12), ASII ditutup menguat 2,9% ke level 6,125. Kami pernah rekomendasikan BoW pada tanggal 10/12 dan sudah mengenai target yang kami berikan, dan saat ini posisi ASII kami perkirakan sudah berada di akhir wave [v] dari wave A. Hal tersebut berarti, penguatan ASII sudah relatif terbatas dan rentan terkoreksi, adapun level koreksi ASII diperkirakan berada pada rentang 5,300-5,850, terlebih bila ASII terkoreksi menembus 5,650.Sell on Strength: 6,175-6,300