Bisnis.com, JAKARTA - Saham PT Gudang Garam Tbk. (GGRM) mengalami penguatan tertinggi di antara anggota Indeks Bisnis-27 lainnya, di tengah pelemahan indeks tersebut.
Pada perdagangan Selasa (27/10/2020) hingga akhir sesi I pukul 11.30 WIB, Indeks Harga Saham Gabungan melemah 6,18 poin atau 0,12 persen menuju 5.137,86. Investor asing cenderung melakukan aksi beli dengan net buy Rp225,16 miliar.
Adapun, Indeks Bisnis-27 koreksi 0,06 persen atau 0,26 poin menuju 450,53. Rentang harian di posisi 448,32 - 452,64. Sejumlah 6 saham menguat, 5 saham stagnan, dan 34 lainnya melemah.
Saham GGRM menjadi pendorong utama dengan penguatan 2,84 persen atau 1.150 poin menuju Rp41.650. Selanjutnya, saham PT Astra International Tbk. (ASII) naik 0,93 persen menuju Rp5.450.
Saham PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) yang menjadi incaran utama investor asing juga menguat 0,9 persen ke level Rp3.370. Kemudian, ada entitas Grup Sinar Mas, yakni PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk. (INKP) yang menguat 0,83 persen ke level Rp9.100.
Berkebalikan dengan ASII, saham entitas usahanya di bidang pertambangan dan alat berat, yakni PT United Tractors Tbk. (UNTR) melesu 2,3 persen menuju Rp21.225. Selanjutnya, saham PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk. (CPIN) turun 1,69 persen menjadi Rp5.825.
Baca Juga
Saham PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk. (MIKA) juga kurang bugar dengan pelemahan 1,49 persen ke level Rp2.650. Selanutnya, saham anak usaha Pertamina, PT Perusahaan Gas Negara Tbk. (PGAS) koreksi 1,36 persen menuju Rp1.090.