Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dolar AS Rebound, Harga Emas Tetap Berpeluang Naik ke US$1.980

Pada perdagangan Senin (3/8/2020) pukul 11.20 WIB, harga emas spot turun 0,12 persen atau 2,33 poin menjadi US$1.973,53 per troy ounce.
Seorang karyawan memegang beberapa butiran emas di Perth Mint Refiner./ Carla Gottgens - Bloomberg
Seorang karyawan memegang beberapa butiran emas di Perth Mint Refiner./ Carla Gottgens - Bloomberg

Bisnis.com, JAKARTA - Harga emas masih berpeluang naik menuju level US$1.980 per troy ounce kendati sedang mengalami koreksi pagi ini.

Pada perdagangan Senin (3/8/2020) pukul 11.20 WIB, harga emas spot turun 0,12 persen atau 2,33 poin menjadi US$1.973,53 per troy ounce. Di sisi lain, Indeks dolar AS meningkat 0,11 persen menuju 93,45.

Sebelumnya pada penutupan perdagangan Jumat (31/7/2020) waktu setempat, harga emas spot naik 0,98 persen atau 19,22 poin menjadi US$1.975,86 per troy ounce, setelah bergerak di rentang US$1.955,41 - US$1.983,36.

Harga emas spot juga ditutup di level tertinggi sepanjang masa, menembus rekor sebelumnya yang dicetak dua hari sebelumnya, Rabu (29/7/2020) di level US$1.970.

Analis Monex Investindo Futures Faisyal menyampaikan harga emas berpeluang mempertahankan kenaikannya dalam jangka pendek setelah mencetak rekor kenaikan di akhir pekan lalu. Hal ini terjadi karena sentimen pelemahan dolar AS yang dipicu oleh ketidakpastian politik.

Tekanan terhadap dolar AS disebabkan belum adanya kesepakatan paket stimulus di AS serta kekhawatiran melambatnya ekonomi global. Sejumlah negara maju melaporkan ekonomi yang mengalami kontraksi.

"Fokus hari ini tertuju ke data ISM Manufacturing PMI AS yang dirilis pukul 21:00 WIB," paparnya, Senin (3/8/2020).

Secara teknikal, harga emas masih akan cenderung naik selama harga masih bergerak di atas level US$1.965 yang merupakan area indikator moving average 50 (garis merah) di dalam grafik 1 jam.

Untuk sisi atasnya, level resistan harga emas terdekat berada di US$1.980. Menembus ke atas dari level tersebut berpotensi memicu kenaikan lanjutan ke US$1.988 sebelum membidik resistan kuat di US$2.000.

Sementara itu, jika bergerak turun, level support harga emas terdekat berada di US$1.965. Menembus ke bawah dari level tersebut berpotensi memicu penurunan lanjutan ke US$1.957 sebelum menargetkan support kuat di US$1.945.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Finna U. Ulfah
Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper