Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Satu Global Investama Beli 4,95 Persen Saham DEAL

PT Satu Global Investama membeli 4,95 persen lembar saham milik PT Dewata Freight International Tbk. (DEAL).
dfilogistics.com
dfilogistics.com

Bisnis.com, JAKARTA - PT Satu Global Investama membeli 4,95 persen saham milik PT Dewata Freight International Tbk. (DEAL).

Founder & CEO PT Satu Global Investama, Calvin Lutvi mengatakan bahwa perusahaan membeli 4,95 persen atau setara dengan 55,5 juta lembar saham DEAL dari PT Bimada Paramita Adhyana.

“Transaksi pembelian dilakukan sebanyak dua tahap, yakni tahap pertama 50 juta lembar di harga Rp158 per lembar saham dan tahap kedua 5,5 juta lembar di harga Rp160 per lembar saham,” ujarnya dalam keterangan resmi, Rabu (15/1/2020).

Calvin mengungkapkan, harga transaksi pembelian DEAL tersebut relatif undervalued jika dibandingkan dengan fundamental dan prospek kinerja perusahaan ke depannya.

Pada tahun ini, DEAL menganggarkan belanja modal senilai Rp200 miliar atau dua kali lipat lebih besar dibandingkan dengan 2019.

Porsi terbesar atas belanja modal tersebut akan digunakan untuk ekspansi anak usaha yakni PT Dewata Makmur Bersama.
Sebelumnya, Direktur Keuangan DEAL Nurhasanah mengatakan bahwa pada tahun ini PT Dewata Makmur Bersama akan meraih kontrak-kontrak baru.

Dengan demikian DEAL juga akan menambah jumlah armada sesuai dengan kebutuhan kontrak kerja di 2020.

Seiring dengan rencana ekspansi tersebut, perseroan membidik pertumbuhan yang cukup signifikan di tahun ini. Selain itu, net profit di tahun ketiga setelah ekspansi diproyeksikan tumbuh menjanjikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akhirul Anwar
Editor : Akhirul Anwar
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper