Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IHSG Berpeluang Naik, Cermati ASII, ASRI, SRIL, TLKM, HMSP, MYOR, ROTI

Rilis data perekonomian hari ini berupa data cadangan devisa yang diperkirakan akan terdapat peningkatan diharapkan dapat memberikan angin positif sehingga dapat mendorong kenaikan IHSG. “Hari ini IHSG berpotensi menguat.”
Pejalan kaki berjalan di dekat papan elektronik yang menampilkan perdagangan harga saham di Jakarta, Senin (1/7/2019)./Bisnis-Dedi Gunawan
Pejalan kaki berjalan di dekat papan elektronik yang menampilkan perdagangan harga saham di Jakarta, Senin (1/7/2019)./Bisnis-Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) punya peluang untuk menguat pada perdagangan hari ini, Rabu (7/8/2019), setelah kemarin turun  0,91 persen.

Pada perdagangan Selasa (6/8), IHSG melanjutkan pelemahan selama empat hari berturut-turut. Walau begitu, indeks mampu mengikis sebagian koreksinya dan bertahan di atas level 6.100, setelah sempat anjlok lebih dari 2 persen mendekati dasar level 6.000.

Berdasarkan data Bloomberg, IHSG ditutup melemah 0,91 persen atau 56,23 poin di level 6.119,47 dari level penutupan sebelumnya. Pada Senin (5/8), IHSG berakhir anjlok 2,59 persen.

Enam dari sembilan sektor berakhir di wilayah negatif, dipimpin aneka industri (-2,26 persen) dan finansial (-1,90 persen). Tiga sektor lainnya menetap di zona hijau, dipimpin sektor tambang yang naik 0,52 persen.

Dua saham emiten bank yakni PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) dan PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) yang masing-masing turun 3,98 persen dan 2 persen menjadi penekan utama pelemahan IHSG.

Direktur PT Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya mengatakan IHSG saat ini masih terlihat memiliki kemampuan untuk kembali mengalami penguatan. “Hal ini juga ditunjang oleh masih tercatatnya capital inflow secara year to date serta stabilnya nilai tukar,” katanya dalam keterangan tertulis, Rabu (7/8/2019).

Selain itu, katanya, rilis data perekonomian hari ini berupa data cadangan devisa yang diperkirakan akan terdapat peningkatan diharapkan dapat memberikan angin positif sehingga dapat mendorong kenaikan IHSG. “Hari ini IHSG berpotensi menguat.”

Adapun saham-saham yang bisa dicermamati adalah ASII, ASRI, SRIL, TLKM, HMSP, BBNI, BBCA, EXCL, MYOR, ROTI.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper