Bisnis.com, JAKARTA – Indeks harga saham syariah, Jakarta Islamic Index (JII), melemah pada akhir perdagangan sesi I hari ini, Jumat (12/7/2019).
JII terpantau melemah 0,74 persen atau 5,17 poin ke level 690,38 pada jeda siang, setelah ditutup melemah 0,07 persen atau 0,49 poin ke level 695,55 pada akhir perdagangan kemarin, Kamis (11/7).
Sebelumnya, indeks syariah tersebut sempat dibuka dengan pelemahan 0,09 persen atau 0,6 poin ke level 694,95. Sepanjang perdagangan siang ini, JII bergerak di level 689,92-695,29
Sebanyak 9 saham menguat, 17 saham melemah, dan 4 saham stagnan dari 30 saham syariah yang diperdagangkan.
Saham PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) dan PT Astra International Tbk. (ASII) yang masing-masing melemah 1,87 persen dan 1,66 persen menjadi penekan utama atas pelemahan JII pagi ini.
Sementara itu, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah 0,34 persen atau 21,85 poin ke level 6.395,21 pada akhir perdagangan sesi I, setelah dibuka di zona merah dengan pelemahan 0,04 persen atau 2,87 poin di level 6.414,20.
Adapun pada akhir perdagangan kemarin, Kamis (11/7), indeks ditutup di zona hijau dengan penguatan 0,1 persen atau 6,38 poin ke level 6.417,07. Sepanjang perdagangan hari ini, IHSG bergerak pada kisaran 6.390,71 – 6.425,32.
Delapan dari sembilan sektor IHSG bergerak di zona merah, didorong oleh sektor aneka industri yang melemah 1,17 persen dan disusul sektor barang infrastruktur yang melemah 1,09 persen. Adapun hanya sektor perdagangan yang tercatat menguat 0,32 persen.
Dari 651 saham yang diperdagangkan, 147 saham di antaranya menguat, sedangkan 207 saham melemah, dan 297 saham stagnan.
Saham-saham syariah yang melemah | |
---|---|
Kode | Pergerakan (persen) |
TLKM | -1,87 |
ASII | -1,66 |
KLBF | -2,78 |
CPIN | -1,82 |
Saham-saham syariah yang menguat | |
---|---|
Kode | Pergerakan (persen) |
BRPT | +5,88 |
ICBP | +1,46 |
BSDE | +1,67 |
INDF | +0,36 |
Sumber: Bloomberg