Bisnis.com, JAKARTA – Sepanjang Juli 2018, investor domestik menambah kepemilikannya sahamnya di PT HM Sampoerna Tbk. (HMSP) sebanyak 13.090.567 saham.
Dalam keterbukaan informasi akhir pekan ini, Direktur PT Sirca Datapro Perdana Sumiaty Wilopo selaku biro administrasi efek melaporkan transaksi saham HMSP sepanjang periode 1 – 31 Juli 2018.
Jumlah kepemilikan saham pemodal nasional mencapai 113.867.148.121 lembar. Jumlah itu meningkat 13.090.567 dari bulan sebelumnya. Di sisi lain, kepemilikan pemodal asing pada Juli 2018 sejumlah 2.450.928.779. Sebaliknya, volume itu menurun 13.090.567 saham.
"Total saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia ialah 116.318.076.900," paparnya.
Sementara itu, pemegang efek (PE) dari pemodal nasional didominasi oleh Perseroan Terbatas sebanyak 109.970.568.211 saham atau 94,54% dari seluruh saham yang beredar. Selanjutnya, asuransi 1,66%, perorangan 1,17%, yayasan dana pensiun 0,40%, dan lain-lain 0,1%.
Dari pemodal asing, badan usaha mendominasi dengan jumlah 2.446.873.234 atau 2,1% dari total saham yang beredar. Selanjutnya, PE perorangan hanya memegang 4.055.525 saham.
Pada penutupan perdagangan Jumat (10/8/2018), saham HMSP naik 30 poin atau 0,80% menjadi Rp3.770. Sebulan terakhir harga melesu 0,79%. Kapitalisasi pasarnya mencapai Rp438,52 triliun, sedangkan price to earning ratio (PER) sebesar 35,92 kali.