Bisnis.com, JAKARTA- PT. KGI Sekuritas Indonesia memperkirakan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Rabu (23/5/2018) bergerak di kisaran support 5.740-5.690-5.620-5.520-5.450, dan resisten 5.860-5.940-6.050-6.120-6.220-6.380.
“Kenaikan IHSG terganjal di resistance,” kata Yuganur Wijanarko, Senior Research PT. KGI Sekuritas Indonesia dalam risetnya
Dia mengemukakan, kenaikan jangka pendek di IHSG terganjal aksi jual investor di resisten.
“Sehingga pelaku pasar sebaiknya menunggu terjadinya suatu bentuk koreksi minor terjadi sebelum akumulasi, terutama dengan posisi rupiah yang masih cukup lemah di atas 14.000,” kata Yuganur.
PT. KGI Sekuritas Indonesia pada perdagangan hari ini merekomendasikan beli saham BBCA, BUMI, PWON, SMGR, dengan rincian sebagai berikut:
- Bank BCA (BBCA) (Profit taking target: Rp.22.950-23.600)
Entry (1) Rp.21.650, Entry (2) Rp.21.150, Cut loss point: Rp.20.850
- Bumi Resources (BUMI) (Profit taking target Rp.275-285-305)
Entry (1) Rp.245, Entry (2) Rp.238, Cut loss point: Rp.228
- Pakuwon (PWON) (Profit taking target Rp.525-545)
Entry (1) Rp.492, Entry (2) Rp.484, Cut loss point: Rp.477
- Semen Gresik (SMGR) (BUY) (Profit taking target: Rp.8.750-8.950)
Entry (1) Rp.8.275, Entry (2) Rp.8.175, cut loss point: Rp.8.075