Bisnis.com, JAKARTA – Bursa saham China ditutup positif pada perdagangan Rabu (31/5/2017).
Indeks Shanghai Composite ditutup menguat 0,23% atau 7,12 poin ke level 3.117,18, sedangkan indeks CSI 300 ditutup naik 0,36% atau 12,45 poin ke posisi 3.492,88.
Sepanjang bulan Mei, indeks Shanghai telah melemah hingga 1,2%, sedangkan indeks CSI 300 menguat 1,6%.
Seperti dilansir Reuters, kedua indeks melonjak sejak awal perdagangan karena investor menyambut baik peraturan pemerintah untuk membatasi penjualan besar-besaran oleh pemegang saham.
Namun, penguatan indeks mereda karena investor mempertimbangkan efek samping dari peraturan tersebut.
Analis Pacific Securities, Wang Yu mengatakan peraturan baru ini pada dasarnya bertujuan untuk mencengah penjualan saham besar-besaran dan untuk menstabilkan pasar.
“Namun, bagi pemegang saham yang tidak ingin menjual sahamnya, peraturan ini akan mendorong mereka melepas saham lebih cepat karena takut adanya pengetatan penjualan saham lanjutan di masa yang akan datang,” katanya, seperti dikutip Reuters.
Sementara itu, sentimen sedikit terangkat oleh survei resmi yang menunjukkan bahwa sektor manufaktur China tumbuh lebih cepat dari yang diperkirakan pada bulan Mei.