Bisnis.com, JAKARTA— Mandiri Sekuritas memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan Senin (27/2/2017) berpeluang menguat dengan rentang pergerakan di 5.330 sampai 5.418.
Analis teknikal Mandiri Sekuritas Hadiyansyah mengatakan akhir pekan lalu indeks naik 13 poin (0,24%) ke 5.385.
Dari berbagai posisi indikator teknikal untuk IHSG, masih memberikan sinyal yang bervariatif oleh karena itu IHSG masih akan bergerak sideways untuk tren jangka pendek-menengah.
“Pergerakan IHSG hari ini kami estimasi akan berpeluang untuk menguat dengan rentang pergerakan di 5.330 sampai dengan 5.418,” katanya dalam riset.
Adapun saham yang dinilai perlu untuk dicermati pada hari ini:
Kode | Rekomendasi | Target Harga (Rp) | Stop Loss (Rp) | Keterangan |
GJTL | BUY | 1.390 | 1.110 | swing trade |
Sumber: Mandiri Sekuritas