Bisnis.com, JAKARTA – Bursa saham Korea Selatan ditutup menguat tipis pada perdagangan hari ini, Rabu (25/1/2017).
Indeks Kospi ditutup menguat 0,06% atau 1,18 poin ke level 2.066,94, setelah dibuka dengan penguatan 0,46% atau 9,57 poin di posisi 2.075,33.
Sebanyak 212 saham menguat, 504 saham melemah, dan 50 saham stagnan dari 766 saham yang diperdagangkan di indeks Kospi pada perdagangan pagi ini.
Saham Woori Bank yang menguat 1,57% dan KR Motors Co Ltd. yang naik 2,18% menjadi pendorong terhadap penguatan indeks Kospi pada perdagangan hari ini.
Sementara itu, nilai tukar won ditutup melemah tipis 0,02% atau 0,23 poin ke level 1.166,09 won per dolar AS.
Seperti dilansir Bloomberg hari ini, produk domestik bruto (PDB) Korsel naik 0,4% pada kuartal keempat tahun lalu atau lebih kecil dari ekspansi sebesar 0,6% pada kuartal sebelumnya.
Ekonomi Korsel berekspansi dengan laju terlamban dalam lebih setahun pada kuartal keempat akibat skandal politik yang berujung pada pemakzulan Presiden Park Geun-hye serta penyelidikan terhadap sejumlah konglomerat termasuk Samsung Group sehingga merugikan kepercayaan dan pengeluaran konsumen.
Pergerakan Indeks KOSPI
Tanggal | Level | Perubahan |
25/1/2017 | 2.066,94 | +0,06% |
24/1/2017 | 2.065,76 | -0,01% |
23/1/2017 | 2.05,99 | +0,02 |
20/1/2017 | 2.065,61 | -0,35% |
19/1/2017 | 2.072,79 | +0,11% |
Sumber: Bloomberg