Bisnis.com, JAKARTA – Pergerakan bursa saham Hong Kong kembali berada di zona hijau pada perdagangan pagi ini, Rabu (30/11/2016).
Indeks Hang Seng hari ini dibuka menguat 0,46% atau 105,29 poin di posisi 22.842,36.
Pergerakannya kemudian naik 0,16% atau 35,66 poin ke level 22.772,73 pada pukul 10.40 WIB.
Sebanyak 25 saham menguat, 22 saham melemah, dan 3 saham stagnan dari 50 saham yang diperdagangkan di Hang Seng pada perdagangan pagi ini.
Saham China Mobile Ltd. yang menanjak 1,19% menjadi pendorong utama terhadap pergerakan positif Hang Seng pagi ini, diikuti oleh China Unicorn Hong Kong Ltd. yang melejit 7,64%, Tencent Holdings Ltd. yang menguat 0,47%, dan HSBC Holdings PLC. yang naik 0,33%.
Pada perdagangan Selasa (29/11/2016), indeks Hang Seng ditutup melemah 0,41% atau 93,50 poin ke posisi 22.737,07, tertekan oleh saham perusahaan energi di tengah pelemahan harga minyak akibat keraguan atas hasil pertemuan OPEC pekan ini.
Harga minyak WTI kontrak Januari namun pagi ini menguat 0,66% atau 0,30 poin ke US$45,53 per barel pada pukul 10.43 WIB, sedangkan harga minyak Brent kontrak Januari naik tajam hampir 1% ke US$46,84 per barel.
Pergerakan Indeks Hang Seng
Tanggal | Level | Perubahan |
30/11/2016 (Pk. 10.40 WIB) | 22.772,73 | +0,16% |
29/11/2016 | 22.737,07 | -0,41% |
28/11/2016 | 22.830,57 | +0,47% |
25/11/2016 | 22.723,45 | +0,51% |
24/11/2016 | 22.608,49 | -0,30% |
Sumber: Bloomberg