Bisnis.com, JAKARTA - Bahana Securities memprediksi rupiah bergerak di kisaran Rp13.000-Rp13.100 pada perdagangan Selasa (8/11/2016)
"Kemarin, rupiah ditutup melemah ke level Rp13.086 dan hari ini diperkirakan bergerak di kisaran Rp13.000-Rp13.100 dengan kecenderungan menguat," katanya dalam riset.
Pada perdagangan kemarin, nilai tukar rupiah dibuka melemah 0,28% atau 37 poin ke Rp13.105. Rupiah melemah di saat indeks dolar AS reli.
Hal tersebut setelah FBI menyatakan capres Hillary Clinton dari Partai Demokrat tidak bersalah. Sementara itu kurs rupiah atas dolar Amerika Serikat mampu menguat pada akhir pekan, saat demo 4 November 2016 digelar.