Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terbitkan Obligasi Rp200 Miliar, FAST Tawarkan Kupon 8,5%

PT Fast Food Indonesia Tbk. menawarkan kupon obligasi hingga 8,5% untuk emisi obligasi Fast Food Indonesia II/2016 senilai Rp200 miliar
Salah satu gerai KFC./.Bisnis
Salah satu gerai KFC./.Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA- PT Fast Food Indonesia Tbk. menawarkan kupon obligasi hingga 8,5% untuk emisi obligasi Fast Food Indonesia II/2016 senilai Rp200 miliar.

Dalam prospektus perusahaan yang terkenal dengan produk KFC, Selasa (25/10), tenor obligasi II 2016 mencapai 5 tahun. Adapun masa penawaran emiten bersandi saham FAST yakni 26--27 Oktober 2016.

Adapun peringkat obligasi FAST yakni idAA yang diperingkat oleh PT Pemeringkat Efek Indonesia. Sementara itu, Indonesia Bond Pricing Agency (IBPA) mencatatkan bahwa kupon obligasi dengan tenor 5 tahun yakni 9,1%.

Akuntino Madhany, Investment Specialist PT BNI Asset Management mengatakan bahwa investor di pasar modal lebih menginginkan kupon yang tinggi. Dia menuturkan semakin bagus rating emisi obligasi perusahaan maka kupon yang ditawarkan akan semakin rendah.

"Namun, dalam sepekan ini, yield obligasi mengalami penurunan," ungkapnya, Selasa (25/10/2016).

Dia mengungkapkan penurunan yield itu terjadi karena beberapa pekan terakhir cukup banyak pemindahan dana dari saham ke obligasi. Menurutnya, investor menilai valuasi saat ini masih mahal.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper