Bisnis.com, JAKARTA - Bursa AS ditutup sedikit berubah pada perdagangan Kamis (4/8/2016).
Hal itu terjadi seiring investor mengalihkan fokus perhatian dari stimulus Bank of England ke laporan data tenaga kerja pada hari ini sebagai petunjuk penguatan ekonomi dan langkah yang akan diambil The Federal Reserve.
Indeks S&P 500 naik kurang dari 1 poin ke level 2.164,25. Adapun Dow Jones Industrial Average turun 2,95 poin ke level 18.352,05 dan Nasdaq Composite Index naik 0,1%.
"Data tenaga kerja [hari ini] akan menjadi katalis bagi pasar saham. Kita sangat butuh melihat sejumlah pertumbuhan ekonomi untuk lebih menjamin kita memiliki pertumbuhan kinerja pada paruh kedua tahun ini," ujar Jim Davis, Regional Investment Manager Private Client Reserve of US Bank, seperti dikutip Bloomberg.
Beragamnya kinerja keuangan perseroan memberi sedikit arahan. Saham Ball Corp melonjak paling tajam sejak 1987 seiring laba perseroan melebihi estimasi, Saham Kellog Co naik 1,7% setelah meningkatkan outlook-nya.
Sementara itu saham CF Industries Holdings Inc menunjukkan pelemahan terdalam dalam 7 tahun seiring hasil kinerja meleset dari estimasi dan saham MetLife Inc. anjlok 8,7% setelah kinerja kuartalannya mengecewakan.