Bisnis.com, JAKARTA— Ruang penurunan imbal hasil surat utang negara (SUN) kembali terbuka pada perdagangan hari ini, Kamis (14/7/2016).
Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta mengatakan imbal hasil global yang sempat naik serempak kemarin, tadi malam kembali turun dengan mendekatnya pertemuan BoE pada hari ini yang diperkirakan melonggarkan kebijakan moneternya sebagai respon terhadap Brexit.
Imbal hasil US Treasury kembali ke kisaran 1,4% diikuti oleh sejumlah imbal hasil negara-negara lainnya. Kembali anjloknya harga minyak mentah juga membantu penurunan imbal hasil. Hingga Rabu sore, imbal hasil SUN terlihat naik, sejalan dengan kenaikan imbal hasil global.
“Akan tetapi hari ini, ruang penurunan kembali terbuka walaupun dari domestik euforia disahkannya UU Tax amnesty mulai jenuh dan tergerus oleh pesmisme yang berasal dari uji materi UU Tax amnesty di MK serta rendahnya realisasi pendapatan pajak pemerintah per Juni 2016 ,” kata Rangga dalam risetnya, Kamis (14/7/2016).