Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HARGA NIKEL 4 MEI: Reli Berlanjut, Ditutup Menguat di Hari ke-5

Harga nikel ditutup dengan penguatan sebesar 0,89% atau 650 poin ke level 73.480 yuan/metrik ton pada pkl. 14.00 WIB, setelah dibuka melesat sebesar 2,16% atau 1.570 poin ke level 74.400 yuan/mt di awal perdagangan.
Hasil tambang nikel. /Bisnis.com
Hasil tambang nikel. /Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA – Reli penguatan harga nikel di Shanghai Futures Exchange berlanjut pada penutupan perdagangan hari ini, Rabu (4/5/2016).

Harga nikel ditutup dengan penguatan 0,89% atau 650 poin ke level 73.480 yuan/metrik ton pada pkl. 14.00 WIB, setelah dibuka melesat sebesar 2,16% atau 1.570 poin ke level 74.400 yuan/mt di awal perdagangan.

Pada penutupan perdagangan Selasa (3/5/2016), harga nikel juga ditutup dengan pelonjakan 2,59% atau 1.840 poin ke level 72,830 yuan/metrik ton melanjutkan penguatan di pagi harinya.

Reli penguatan harga nikel, sebagai bahan utama pembuatan stainless steel, sejalan dengan reli harga baja setelah China memacu belanja konstruksi demi meningkatkan pertumbuhan.

Seperti dilansir Reuters hari ini, jumlah kontrak di bursa berjangka nikel di Shanghai melonjak berlipat ganda ke lebih dari 650.000 lots selama bulan terakhir, melampaui perdagangan di London sejalan dengan ekspektasi para pedagang akan peningkatan pesanan dari pabrik stainless steel di China sebagai konsumen terbesar dunia untuk logam dasar.

Pergerakan Nikel di Shanghai Futures Exchange untuk kontrak Mei 2016:

Tanggal

Level

Perubahan

4/5/2016

(Pukul 14.00 WIB)

73.480

+0,89%

3/5/2016

72,830

+2,59%

29/4/2016

70,990

+0,67%

28/4/2016

70.520

+0,20%

27/4/2016

70.380

+0,33%

Sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper